2 Mahasiswi Ilmu Politik UBB Internship Kolaborasi Internasional di POLGOV Research Center Fisipol UGM

YOGYAKARTA, BABELREVIEW.CO.ID – Tahun 2024 ini, Jurusan Ilmu Politik UBB kembali mengirimkan mahasiswa untuk melakukan magang riset di Universitas Gadjah Mada. Magang mahasiswa atau student internship ini menjadi salah satu program dari kerjasama riset dan pendidikan kolaborasi 5 mitra melalui SUSTAIN CitRes-Net Project yang didanai oleh skema NORHED II Kingdom of Norwegia. 5 mitra yang terlibat adalah Universitas Gadjah Mada (UGM), Norwegian University of Science and Technology (NTNU), Universitas Bangka Belitung (UBB), Universitas Nusa Cendana (Undana), dan Politeknik Negeri Pontianak (Polnep).

Setelah tahun lalu mengirimkan 4 orang mahasiswa yang melakukan internship serupa bersama mahasiswa NTNU, UGM, dan Undana, tahun ini Jurusan Ilmu Politik UBB mengirimkan 2 (dua) orang mahasiswi magang ke Politics and Government Research Center (Polgov) Fisipol UGM yang diselaraskan dengan MBKM Magang Mahasiswa. Mereka adalah mahasiswi semester VII atas nama Trie Kumala dan Andini. Para intern akan melakukan berbagai aktivitas terkait manajemen riset dan pengembangan pendidikan dengan tema tata kelola sumber daya alam selama kurang lebih 1 semester di Yogyakarta dengan dibiayai penuh oleh project. Tahun ini magang Sustain Project di UGM juga diikuti oleh 4 orang mahasiswi dari NTNU Norwegia, serta beberapa mahasiswa dari Departemen Politk dan Pemerintahan UGM.

Aktivitas utama yang akan dilakukan antara lain adalah studi literatur untuk desain riset, pengumpulan data sekunder riset Polgov berjalan, sit in di mata kuliah politik energi dan perubahan iklim, pengembangan desain konten web dan media sosial, juga berbagai aktivitas pelaksanaan riset lapangan lainnya. Para intern juga akan mendapat eksposur terkait telaah metodologis dalam penelitian dengan berbagai pendekatan dan framework studi politik dengan harapan dapat menghasilkan luaran berupa proposal riset yang menarik dan menantang. Mereka akan dimentori langsung oleh Koordinator Sustain Citres UGM Dr. Nanang Indra Kurniawan, dan tim Sustain UGM yang juga adalah para peneliti kolaborator DPP UGM-JIP UBB.

Secara garis besar program ini berusaha mencapai outcome project Sustain Citres-Net Project untuk meningkatkan jumlah sumber daya mahasiswa yang mendapatkan pengalaman penelitian yang mumpuni. Bagi JIP Fisip UBB kerjasama berkerangka internasional ini ditujukan untuk meningkatkan reputasi kolaborasi jurusan, juga merealisasikan kerjasama MBKM dengan kampus-kampus mitra.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *