Dinas Perhubungan Kabupaten Bangka Selatan Menurunkan sebanyak 22 personil guna pengamanan dan pengaturan lalu lintas selama berlangsungnya Kejuaraan Antar Kampung (TARKAM) di GOR Pemkab Basel ,” Minggu (22/9/2024).
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bangka Selatan,” Muhammad Zamroni mengatakan kami ikut melakukan Pengamanan kejuaraan TARKAM yang berlangsung dari tanggal 20 – 22 September.
” Kami disini melakukan Pengamanan dan pengaturan lalu lintas di beberapa titik menuju GOR Pemkab Bangka Selatan demi kenyamanan para atlet yang menuju GOR maupun masyarakat yang mau menyaksikan kejuaraan TARKAM tersebut,” ungkap Zamroni.
Pengamanan dan pengaturan lalu lintas kami lakukan seperti tepatnya di depan jalan perkantoran menuju masuknya GOR.
” Untuk hari terakhir seperti hari ini kami melakukan di beberapa titik seperti ditugu Nanas Toboali serta didepan showroom Yamaha Toboali sampai ke dalam GOR Pemkab Basel.
Di mana pengamanan dan pengaturan lalu lintas ini guna memastikan keselamatan bagi peserta Fun Run yang di ikuti sebanyak 1004 orang peserta yang dimulai Start dari tugu Nanas Toboali serta finish di GOR Pemkab Basel.
“Dengan pengamanan dan pengaturan lalu lintas ini kami harapkan para peserta Fun Run dapat bertanding dengan baik dan selalu menjaga sportifitas.