DP3 Basel Bagikan Bibit Bawang Merah

Admin
DP3 Basel Bagikan Bibit Bawang Merah
fwoto: net/ist

TOBOALI, BABELREVIEW-- Provinsi Bangka Belitung melalui Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan menyalurkan sebanyak 7,5 ton bibit bawang merah kepada beberapa Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) yang ada di Bangka Selatan.

kepala Bidang Pangan, Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan Kabupaten Bangka Selatan, Patoni mengatakan, sepanjang tahun 2018 pihaknya telah menyalurkan enam ton bibit bawang merah dengan sumber dana berasal dari APBN dan APBD.

“Dari alokasi APBN Bangka Selatan menyalurkan bantuan bibit bawang sebanyak enam ton yang telah disalurkan kepada tiga gapoktan yang ada di daerah ini,” jelas Patoni.Tiga gapoktan yang dimaksud Patoni adalah Gapoktan Tikung Sejahtera Desa Rias, Gapoktan Jati Wangi Desa Serdang dan Gapoktan Desa Sumber Jadi. “Sedangkan bantuan benih bawang merah yang bersumber dari dana APBD sebanyak 1500 kilogram didistribusikan kepada dua Gapoktan,” katanya.

Lebih lanjut Patoni mengatakan, 1500 kilogram bantuan benih bawang merah yang bersumber dari dana APBD disalurkan kepada Gapoktan Gadung Berseri sebanyak 600 kilogram dan sisanya didistribusikan kepada Gapoktan Fajar Tani Desa Fajar Indah Kecamatan Pulau Besar.

Kegiatan ini, sambungnya, dilaksanakan selain untuk meningkatkan kesejahteraan petani juga untuk menekan inflasi yang terjadi di daerah itu.“Tanaman bumbu-bumbuan di Bangka Selatan adalah merupakan salah satu penyebab inflasi. Untuk itu dengan banyaknya gapoktan yang mulai menanam bawang merah diharapkan dapat mengurangi laju inflasi di kemudian hari,” harapnya. (BBR)


Penulis : Andre   
Editor   : sanjay
Sumber : Babelreview