Pemerintah Kota Atur Strategi Genjot Kunjungan Wisata Ke Pangkalpinang

PANGKALPINANG, BABELREVIEW.CO.ID -- Pemerintah Kota Pangkalpinang kembangkan strategi guna meningkatkan angka kunjungan wisatawan ke Pangkalpinang, melalui teknik dan media komunikasi pemasaran yang efektif.
Hal tersebut guna membangun citra pariwisata kota sebagai destinasi pariwisata perkotaan berbasis sejarah Bangka Belitung seperti pertambangan timah, perjuangan kemerdekaan dan budaya Melayu.
Hal ini disampaikan Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil dalam sidang paripurna kelima belas masa persidangan II tahun 2022 di Gedung DPRD Pangkalpinang yang mengagendakan pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Penyelenggaraan Kepariwisataan, Senin (21/2/2022).
Wali Kota menyampaikan penyebab turunnya kunjungan wisatawan yang datang ke Pangkalpinang karena pandemi Covid-19. Strategi komunikasi pemasaran yang belum terpadu dan terfokus serta sinergi kemitraan pemasaran yang masih belum optimal turut memperparah kondisi kepariwisataan Pangkalpinang saat ini.
"Strategi promosi baik dari eksternal dan internal kita, sumber daya manusia juga harus dipersiapkan untuk memperkenalkan Pangkalpinang. Kendala pencitraan pariwisata Kota Pangkalpinang, strategi komunikasi pemasaran yang belum terpadu dan terfokus, dan yang terakhir sinergi kemitraan pemasaran yang masih belum optimal," ujar Molen, sapaan akrab Wali Kota.
Molen menegaskan perlunya peran pemerintah untuk pengembangan pariwisata yang terencana secara menyeluruh sehingga dapat diperoleh manfaat yang optimal bagi masyarakat, baik dalam segi ekonomi, sosial dan budaya.
Dirinya merasa optimis dengan cara pengelolaan yang baik dan tepat akan menjadi potensi yang dapat meningkatkan pendapatan daerah (PAD).
Foto & laporan : M. Aria